User Experience

 


User experience sesuai artinya dalam bahasa indonesia “pengalaman pengguna” adalah pengalaman yang diberikan website atau aplikasi kepada penggunanya agar interaksi yang dilakukan menarik dan menyenangkan. Menurut wikipedia user experience adalah cara seseorang merasakan ketika menggunakan sebuah produk, sistem, atau jasa. Pengalaman pengguna menyoroti aspek-aspek pengalaman, pengaruh, arti dan nilai dari interaksi manusia-komputer dan kepemilikan sebuah produk, juga termasuk persepsi seseorang mengenai aspek-aspek praktis seperti kegunaan, kemudahan penggunaan, dan efisiensi dari sebuah sistem. Pengalaman pengguna pada dasarnya subyektif, karena pengalaman pengguna berdasar atas perasaan dan pemikiran individu mengenai sebuah sistem. Pengalaman pengguna sifatnya dinamis, karena senantiasa berubah dari waktu ke waktu seiring berubahnya keadaan. Kalau dulu aplikasi mempunyai usability yang bagus saja cukup. Sekarang sebuah aplikasi juga harus memiliki UX yang bagus. 


Istilah user experience diperkenalkan oleh Donald Norman, Arsitek Pengalaman Pengguna, di pertengahan 1990-an. Beberapa perkembangan yang mempengaruhi munculnya minat di bidang pengalaman pengguna adalah Kemajuan terbaru dalam teknologi komputasi yang bergerak, ada di mana-mana, sosial, dan nyata telah memindahkan interaksi manusia-komputer ke hampir semua bidang aktivitas manusia. Hal ini telah menyebabkan pergeseran dari teknik kegunaan (usability engineering) ke ruang lingkup pengalaman pengguna yang jauh lebih kaya, dimana perasaan, motivasi, dan nilai-nilai pengguna mendapatkan perhatian lebih daripada efisiensi, efektivitas, dan kepuasan subyektif


Menurut ISO 9241-210 user experience adalah pengalaman pengguna sebagai "persepsi dan respon seseorang yang dihasilkan dari penggunaan atau penggunaan terantisipasi dari sebuah produk, sistem, atau jasa". Maka, pengalaman pengguna adalah subyektif dan berfokus pada penggunaan. Definisi ISO menerangkan bahwa pengalaman pengguna mencakup semua emosi, keyakinan, pilihan, persepsi, respon fisik dan psikologis, perilaku, dan keberhasilan pengguna yang terjadi sebelum, selama, dan setelah penggunaan. Catatan tambahan ini juga menyertakan tiga faktor yang mempengaruhi pengalaman pengguna: sistem, pengguna, dan konteks penggunaan.


Kenapa UX itu penting?

Memudahkan pengguna

Menarik Minat Pengguna

Menghasilkan UI Yang Bagus

Berdampak Pada Faktor Kesuksesan

Untuk Memenangkan Persaingan


UEQ (User Experience Questionnaire)

Pengujian UX dapat menggunakan UEQ (User Experience Questionnaire (UEQ). UEQ merupakan alat atau kuesioner yang mudah dan efisien untuk mengukur UX. UEQ sendiri memiliki 26 komponen pertanyaan dan tujuh pilihan jawaban. Versi Asli UEQ menggunakan Bahasa Inggris. UEQ ada versi Bahasa Indonesia


6 Skala UEQ

- Daya Tarik: Apakah pengguna menyukai atau tidak

menyukai produk?

- Kejelasan: Apakah mudah untuk mengenal produk? Apakah mudah untuk belajar bagaimana gunakan produknya?

- Efisiensi: Bisakah pengguna menyelesaikan tugas mereka tanpa usaha yang sederhana?

- Ketepatan: Apakah pengguna merasa terkendali terhadap interaksi?

- Stimulasi: Apakah menarik dan memotivasi untuk

menggunakan produk?

- Kebaruan: Apakah produk itu inovatif dan kreatif? Apakah

produk menangkap minat pengguna?


Tahapan Pengambilan Data UEQ

Prototype aplikasi harus selesai

• Cari pengguna (responden)

• Diberikan kuesioner (angket)

• Responden mengisi form data diri

• Responden mengerjakan tugas (task)

• Responden mengisi kuesioner UEQ

• Wawancara (Opsi)

No comments:

Powered by Blogger.